.

SELAMAT DATANG DI BLOG LINTAS INFORMASI MADIUN TV, HANYA MADIUN TV YANG MEMBERIKAN BERITA TER AKTUAL SE EKS KARESIDENAN MADIUN. KRITIK DAN SARAN KIRIM KE EMAIL lintasmadiuntv@gmail.com Atau Anda dapat Menghubungi (0351) 7682761 & 081335326942.

Jumat, 29 April 2011

PONOROGO - DANA RP 81 MILIAR TAK TERSERAP, DINDIK BUNGKAM

Temuan sejumlah anggota panitia khusus atau PANSUS DPRD kabupaten Ponorogo mengenai dana di Dinas Pendidikan sebesar 81 miliar rupiah hingga kini belum terjawab. Saat dikonfirmasi atas dana gaji PNS itu, kepala Dinas Pendidikan kabupaten Ponorogo memilih bungkam.

MADIUN - SEMAKIN RAMAI, PASIEN LUAR KOTA MENGINAP DI RUMAH WARGA

Jumlah pasien dukun tiban di jalan Prajuritan kelurahan Madiun Lor kecamatan Manguharjo kota Madiun semakin bertambah ramai. Sejumlah pasien luar kota yang ingin mendapatkan nomor antre awal terpaksa menginap di rumah warga sekitar rumah dukun tiban tersebut.

MAGETAN - BAHAN BAKU MELANGIT, PRODUSEN KUA BOLU RESAH

Sejumlah produsen kue bolu di desa Sidomukti kecamatan Plaosan  kabupaten Magetan resah. Kondisi ini akibat tidak stabilnya harga berbagai bahan baku yang terjadi sebulan terakhir. Untuk menghindari kerugian yang lebih besar, terpaksa sejumlah produsen memperkecil ukuran kue bolunya. Namun hal ini tidak hanya dirasakan pengusaha kue bolu, tetapi juga para pedagang kue khas Magetan tersebut.

PONROGO - FRAKSI PKB MENILAI BUPATI TAK TEGAS

Kekosongan jabatan Sekretaris Daerah atau SEKDA kabupaten Ponorogo setelah ditinggalkan Luhur Karsanto kini menjadi buah bibir. Ini menyusul hingga dua hari setelah kursi itu ditinggalkan jabatan PNS tertinggi itu belum jelas penggantinya. Sementara Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa DPRD Ponorogo menilai ketidakjelasan status itu karena Bupati tidak tegas.

MADIUN - DEMI PEMBUKAAN MTQ, LAMPU STADION HANYA 40 HARI

Proses lelang tender lampu stadion wilis kota madiun yang sempat tertunda diperkirakan segera berakhir dalam waktu dekat. Sebab stadion terbesar di wilayah karesidenan madiun itu menjadi tempat upacara pembukaan MTQ Jawa Timur pertengahan juni 2011 mendatang.

PONOROGO - IKAN LAUT LANGKA, HARGA MEMBUMBUNG TINGGI

Berbagai jenis ikan laut di pasar tradisional kabupaten Ponorogo kian langka. Kelangkanan ini disebabkan cuaca ekstrim yang mengakibatkan nelayan enggan melaut sehingga harga ikan bervitamin tinggi ini terus membumbung tinggi.

MADIUN - HARGA STABIL, AYAM KAMPUNG JARANG DIMINATI PEMBELI

Sejumlah pedagang ayam kampung di pasar Dolopo kabupaten Madiun kecewa. Hal ini karena ayam kampung yang menjadi dagangan mereka jarang diminati pembeli, padahal harganya masih stabil.

MADIUN - IJIN TAK DIPERPANJANG, 11 TOWER TERANCAM DIPUTUS

Sedikitnya 11 tower yang terpasang di wilayah Kabupaten Madiun, terancam diputus. Ini menyusul, pemilik ke 11 tower itu belum mengurus perpanjangan ijin, di kantor pelayanan perijinan terpadu atau KPPT Kabupaten Madiun.

MAGETAN - SETAHUN, SEKELUARGA DIGEROGOTI KUSTA

Ujian hidup dialami salah satu keluarga warga Desa Pacalan Kecamatan Plaosan Kabupaten Magetan. Tubuh kedua orangtua serta seorang anaknya terserang penyakit kusta sejak setahun lalu. Hingga kini, keluarga penderita belum pernah tersentuh bantuan dari Pemkab Magetan.

MADIUN - FRAKSI KEBERATAN DEWAN GELAR RAPAT TERTUTUP

Rencana pembangunan gedung baru DPRD Kota Madiun bakal mentah. Ini menyusul, sejumlah anggota DPRD Kota Madiun keberatan atas rencana pembangunan tersebut. Sementara, untuk membahas pembangunan gedung baru itu, DPRD Kota Madiun menggelar rapat tertutup.

MADIUN - BERANGKAT SEKOLAH TEWAS DITABRAK SUMBER KENCONO

Seorang pelajar kelas 11 SMK PGRI 2 Mejayan, tewas di tempat kejadian perkara, saat berangkat sekolah Jjum’at pagi. Korban tertabrak bus Sumber Kencono, di jalan raya Surabaya - Madiun di Desa Sidorejo Kecamatan Saradan Kabupaten Madiun. Sedangkan, salah seorang teman korban hanya mengalami luka – luka.

PONOROGO - CURAH HUJAN TINGGI, PETERNAK LELE MERUGI

Hujan deras yang terus mengguyur wilayah Kabupaten Ponorogo, mengakibatkan sejumlah peternak lele merugi. Tingginya curah hujan menyebabkan ribuan benih ikan yang baru ditetaskan induknya, tak bisa hidup lama. Akibatnya, sejumlah peternak lele merugi hingga ratusan juta rupiah.

MAGETAN - DISERBU BURUNG, PULUHAN HEKTAR PADI RUSAK

Serangan hama burung pada sejumlah lahan pertanian di beberapa wilayah Kabupaten Magetan terus meluas. Setelah menghancurkan tanaman padi siap panen di Kecamatan Panekan dan Ngariboyo, kini giliran Kecamatan Kawedanan diserang ribuan burung. Akibatnya, petani mengalami kerugian puluhan juta rupiah.

MADIUN - CURI SEPEDA ONTHEL BABAK BELUR DIJAHAR WARGA

Seorang warga Desa Pejaten Kecamatan Bondowoso Kabupaten Bondowoso, ditangkap Polsek Pilangkenceng Jum’at pagi. Tersangka kedapatan mencuri sepeda ontel. Namun, tersangka harus mendapatkan perawatan di RSUD Caruban, karena sempat dihajar warga sebelum diserahkan ke polisi.